Wow, Segini Pajak yang Mau di Bayar Sama Elon Musk!

Orang terkaya di dunia, Elon Musk dalam cuitannya di Twitter mengatakan bahwa tahun ini dia akan membayar pajak lebih dari USD11 miliar atau setara dengan Rp157,25 triliun. Angka yang fantastis untuk perhitungan pajak yang harus dibayarkan seseorang.
Elon Musk adalah orang terkaya di dunia dengan nilai kekayaan mencapai USD236 miliar berdasarkan Bloomberg Bilionaires Index. Perusahaan terkenal yang dimilikinya adalah Tesla Inc, pelopor mobi listrik di dunia dan juga SpaceX, perusahaan antariksa yang saat ini sedang dalam misi membuat koloni di Mars.
JIka dibandingkan dengan kekayaan bersihnya, jelas dana tersebut bukanlah suatu masalah. Bahkan, menurut Bloomberg News, nilai pajak yang akan dibayarkan oleh Elon Musk akan menjadi rekor pembayaran pajak terbesar ke Internal Revenue Service (IRS) AS.
Sebelumnya, Musk diproyeksikan bakal menghadapi tagihan pajak lebih dari USD10 miliar untuk tahun 2021 jika dia menggunakan semua opsinya untuk memesan saham yang akan berakhir di tahun depan.
Kontrak opsi tersebut diperoleh Musk pada tahun 2012 sebagai bagian dari rencana kompensasi lantaran Musk tidak mengambil gaji ataupun bonus tunai.
Melansir CNBC, saham yang diperoleh oleh Musk pada tahun 2012 mencapai 22,8 juta saham dengan harga kesepakatan di level USD6,24 per saham.
Pada Jumat lalu saham Tesla di tutup di level USD932,57, yang artinya membuat potensi keuntungan sekitar USD21,12 miliar jika Musk mengambil opsi tersebut.
Opsi tersebut bakal berakhir di Agustus tahun depan. Untuk menjalankannya, Musk harus membayar pajak penghasilan atas keuntungan tersebut. Opsi tersebut akan dikenakan pajak pada tingkat pendapatan biasa teratas, atau 37% ditambah pajak investasi bersih 3,8%.
Selain itu, Musk juga harus membayar tarif pajak tertinggi 13,3% di California. Nah di sebuah laporan oleh ProPublica pada bulan Juni mengatakan bahwa Musk membayar sedikit pajak penghasilan jika dibandingkan dengan nilai kekayaannya. Namun hal itu dibantah oleh Musk, dia mengatakan bahwa dirinya membayar tarif pajak efektif 53% untuk opsi saham yang digunakan.
Ya, selama beberapa minggu terakhir, Musk telah menjual hampir sekitar USD14 miliar saham Tesla.
Kekayaannya berasal dari pemberian saham dan juga keuntungan harga saham Tesla. Saat ini perusahaan mobil listrik miliknya itu bernilai sekitar USD1 triliun.
(Baca juga: Ini 10 Orang Terkaya di Indonesia. Ada Nama Kamu Gak?)
Pentingnya Membayar Pajak
Jika Elon Musk bakal membayar pajak yang fantastis, kamu sudah membayar pajak belum? Kamu juga perlu taat membayar pajak agar negara bisa menjadi lebih maju dan sejahtera.
Karena pajak menopang sebagian besar belanja negara. Mulai dari Pembangunan infrastruktur, subsidi, belanja pegawai, dan bantuan sosial semua berasal dari uang pajak yang dibayarkan oleh kamu semua.
Mulai dari mulusnya jalan raya, transportasi umum, pengobatan gratis dengan adanya program kesehatan dari pemerintah, subsidi listrik, bahan bakar dan masih banyak lagi.
Pembangunan yang kamu nikmati sekarang, kemudahan akses dan juga layanan publik berasal dari pajak yang kamu bayarkan. Jadi taat bayar pajak untuk negara yang lebih baik.
(Baca juga: Ini Aset Kekayaan "Termahalβ yang Jarang Disadari)
Nikmati kemudahan akses pendanaan di Finpedia
Kamu yang saat ini membutuhkan dana cepat untuk ragam kebutuhan, bisa mengakses Finpedia.id. Katalog finansial itu menyediakan ragam produk keuangan dari lembaga perbankan, pembiayaan maupun peer to peer lending.
Mulai dari kartu kredit, kredit tanpa agunan, pinjaman modal usaha, pinjaman instan, pinjaman dana darurat, pinjaman dengan agunan sampai program cicilan biaya pendidikan bisa didapatkan dengan mudah di Finpedia.id.
Disana kamu bisa melihat informasi mulai dari suku bunga yang diberikan, jangka waktu, syarat yang dibutuhkan sampai pengajuan bisa dilakukan di Finpedia. Seperti layanan keuangan dari Cairin yang memberikan pinjaman tanpa agunan mulai dari Rp500 ribu sampai Rp5 juta. Bunganya super murah 0,065%!
Dengan begitu, kamu tidak perlu repot untuk mengumpulkan informasi dari produk keuangan yang dibutuhkan dari ragam lembaga keuangan. Akses sekarang dan penuhi kebutuhan darurat kamu segera!





Produk yang direkomendasikan

Indodana PayLater
Rp 200,000 - Rp 50,000,000
CICILAN RINGAN: Cicilan dengan bunga ringan dan terjangkau yang bisa dibayar tiap bulan
AMAN: Menggunakan teknologi Artificial Intelligence (AI) dan Big Data, menjamin agar semua proses pengajuan aman dan nyaman

Tap-to-Pay! Nikmati pembayaran instan tanpa kartu. Cukup tap HP di mesin EDC dan transaksi selesai!
Honest App! Kelola kartu kamu dengan mudah langsung dari aplikasi di smartphone Kamu!

Diskon 5% untuk tiket pesawat, dan 10% untuk Paket Tour
Limit hingga Rp50 Juta!

Gratis Akses Airport Lounge Dalam & Luar Negeri
Setiap pembelanjaan Rp 10.000 mendapatkan 50 MPC Point

Minimum Limit = Rp 10.000.000
Bonus MPC Points (20 MPC Points tiap belanja Rp10.000).