5 Cara Kredit Mobil Impian Minim Risiko

Posted: 21 Feb 2023from: EditorLast updated : 24 Feb 2023

Bisa memiliki kendaraan seperti mobil pribadi adalah harapan banyak orang. Jika memiliki dana yang cukup besar, tentu keinginan tersebut tidak akan menjadi masalah. Namun, bagaimana kalau tak ada uang untuk membeli mobil secara tunai?

 

Salah satu caranya adalah dengan membeli mobil secara kredit. Kredit mobil pun diminati oleh banyak orang di Indonesia.

 

Sebelum mengajukan kredit pembelian mobil, ada berbagai hal yang harus dipertimbangkan. Salah satu yang utama adalah kemampuan Anda membayar cicilan setiap bulan.

 

Jangan sampai kredit mobil justru semakin memperburuk kondisi finansial Anda.

 

Jika ingin pengajuan kredit mobil Anda lancar dan minim risiko, simak yuk rangkuman berikut ini.

 

1. Cek Kemampuan Bayar dan Catatan Kredit

 

Pertama yang harus dilakukan adalah memastikan Anda akan mampu melunasi kredit dengan membayar cicilan setiap bulan. Karena itu, penting bagi calon debitur memastikan kemampuan finansialnya.

 

Anda bisa membuat simulasi kredit untuk memiliki gambaran sederhana. Tujuannya, melihat kemampuan keuangan dalam membayar uang muka dan cicilan kredit mobil kelak.

 

Selain itu, pastikan juga data kredit Anda sudah diperbarui seperti domisili, pekerjaan dan status kredit yang masih berjalan atau sudah berakhir. Ketidakakuratan data bisa menghambat proses pengajuan kredit, bahkan gagal.

 

Oleh sebab itu, jangan lupa untuk memastikan semua data diri Anda sudah benar, ya.

 

2. Pahami Perhitungan Biaya

 

Ketika Anda mengambil kredit mobil, biasanya kreditur akan menjabarkan biaya-biaya apa saja yang harus dibayar, termasuk besar cicilan dan denda keterlambatan.

 

Anda harus benar-benar memahami besaran bunga dan uang muka. Karena, hal tersebut akan berpengaruh pada nilai cicilan dan tenor pinjaman.

 

Penting juga untuk memperhatikan biaya-biaya terkait lainnya, seperti provisi, administrasi dan lainnya.

 

3. Pilih Lembaga Pembiayaan yang Tepat

 

Saat ini ada banyak lembaga pembiayaan, termasuk untuk kredit kendaraan. Pastikan Anda memilih yang terpercaya dan memiliki reputasi baik.

 

Pengajuan kredit melalui bank memang memberikan penawaran suku bunga yang lebih rendah. Namun prosesnya lebih lama, ditambah lagi persyaratan dokumennya juga lebih rumit.

 

Sementara pengajuan kredit melalui layanan pembiayaan atau leasing, lebih cepat. Meskipun biasanya biaya yang dikeluarkan akan lebih banyak, dan suku bunga juga lebih tinggi.

 

4. Buat Pos Anggaran Baru

 

Jika pengajuan kredit sudah diterima, berikutnya yang harus dilakukan adalah mengatur anggaran dengan pos pengeluaran baru yaitu cicilan mobil. Karena ada pengeluaran tetap baru setiap bulan, maka alokasi dana ke depannya akan berubah.

 

Karena itu, penting untuk membuat skema keuangan yang baru. Hal ini agar proses pembayaran kredit mobil lebih terencana dan bisa lunas tepat waktu.

 

5. Bayar Cicilan Tepat Waktu

 

Tips terakhir adalah membayar cicilan tepat waktu. Kebiasaan positif ini akan membantu Anda mengatur keuangan dengan baik.

 

Jika cicilan bisa lunas sesuai dengan tenggat waktunya, maka Anda bisa mengatur anggaran untuk kebutuhan lain.

 

Disiplin membayar cicilan ini juga akan menghindarkan Anda dari denda keterlambatan bayar.

 

Butuh Dana Cepat untuk Penuhi Kebutuhan? Cari di Finpedia Saja!

 

Jika kamu butuh dana cepat untuk menutupi segala kebutuhan pentingmu, bisa akses Finpedia.id untuk mengajukan berbagai produk finansial terbaik.

 

Finpedia.id menyediakan berbagai produk finansial dari lembaga perbankan, pembiayaan, hingga P2P Lending.

 

Adapun produk finansial yang disediakan diantaranya adalah kartu kredit, pinjaman darurat, modal usaha, kredit tanpa agunan, kredit dengan agunan, dan masih banyak lagi.

 

Di Finpedia.id, kamu bisa cek kelengkapan informasi produk finansial mulai dari suku bunga yang diberikan, tenor, syarat yang dibutuhkan sampai pengajuan bisa dilakukan di Finpedia.id.

 

Salah satunya, kamu bisa ajukan layanan pinjaman secara online dari Easy Cash yang menyediakan pinjaman instan mulai dari Rp200 ribu sampai Rp10 juta.

 

Mudah dan praktis bukan? Karena kamu tidak perlu repot untuk mengumpulkan informasi dari produk keuangan yang dibutuhkan dari ragam lembaga keuangan. Akses sekarang dan penuhi kebutuhan darurat kamu segera!