Lagi Cari Mobil Baru? Lakukan Simulasi KKB Dulu, Biar Percaya Diri

Kamu yang sedang mencari mobil baru untuk menunjang mobilitas di tahun 2021, segera lakukan simulasi kkb atau kredit kendaraan bermotor untuk melihat berapa dana yang dibutuhkan untuk bisa mencukupinya. Simulasi juga diperlukan agar kamu bisa menakar kemampuan bayar kamu setiap bulannya.
Ada banyak alasan orang untuk membeli kendaraan baru. Ada yang karena bertambahnya anggota keluarga, ada juga yang beralasan untuk memberikan kenyamanan pada keluarganya tercinta dan ada juga yang bertujuan untuk meningkatkan gengsi, sehubungan dengan pekerjaannya.
Bagi kamu yang sekarang sedang mencari mobil baru ataupun bekas. Pahami dulu bagaimana simulasi KKB yang ada. Tujuannya adalah agar kamu tidak berat saat pengajuan sudah disetujui, selain itu dengan melakukan simulasi KKB kamu juga bisa mengatur keuangan menjadi lebih baik.
Nah berikut merupakan langkah awal yang perlu kamu lakukan sebelum melakukan simulasi KKB saat akan membeli mobil.
(Baca juga: Mau Liburan, Gak Punya Uang? Pakai KTA Aja)
1. Sesuaikan dengan tujuan
Jika kamu membeli mobil dengan tujuan untuk bisa membawa semua anggota keluarga saat akan bepergian, maka kamu bisa membeli kendaraan jenis MPV alias multi purpose vehicle. Kendaraan jenis ini bisa menampung lebih banyak orang dan memberikan kenyamanan yang baik pula.
Tetapi jika ternyata dana yang kamu miliki berlebih, kamu bisa meminang jenis sport utility vehicle (SUV), itu pentingnya melakukan simulasi KKB sebelum membeli mobil.
Kamu jadi langsung bisa menentukan jenis mobil apa yang bisa dibeli dan sesuai dengan kondisi kantong pribadi. Jenis MPV seperti Calya, Sigra, Avanca, Xenia, Mobilio dan merek mobil lain yang umumnya memiliki 7 kursi penumpang.
Untuk jenis SUV, jumlah kursinya bervariasi ada yang 5 kursi penumpang dan ada yang 7 kursi penumpang. Perbedaannya terletak pada desain dan juga kenyamanan yang diberikan. Saat melakukan simulasi kkb kamu juga bisa langsung menghitung berapa uang muka yang dibutuhka untuk membeli SUV.
Kendaraan berjenis SUV biasanya memiliki desain yang lebih sporty dengan interior yang lebih nyaman. Tenaga yang dihasilkan juga memiliki jumlah yang lebih besar dibanding mobil jenis MPV.
Maklum, sesuai namanya kendaraan SUV dimaksudkan untuk bisa dibawa ke berbagai medan. Sehingga tenaga besar diperlukan untuk bisa menerobos jalan yang tidak beraspal sekalipun.
2. Sesuaikan dengan budget
Jika sudah menentukan pilihan jenis mobil, maka kamu bisa menghitung budget yang ada dan sudah disiapkan dengan melakukan simulasi kkb. Dengan begitu, kamu bisa langsung melihat kebutuhan dana yang diperlukan.
JIka dirasa kurang, kamu bisa menambah alokasi dana yang sudah disiapkan sebelumnya. Itu mengapa simulasi kkb menjadi penting sebelum kamu membeli kendaraan. Usahakan kamu sudah mengunci budget yang sudah dialokasikan. Sebaliknya, jika kamu tidak melakukan simulasi kkb sebelumnya,maka kamu akan sulit menentukan budget awal yang dibutuhkan.
3. Jangan utamakan gengsi
Melakukan simulasi kkb bisa membuat kamu menjadi orang yang terorganisir dalam mengelola keuangan. Karena ada banyak orang yang akhirnya membeli mobil yang sebenarnya tidak sesuai dengan kebutuhan namun mengandalkan gengsi semata.
Ingat, mobil adalah salah satu barang tersier. Sehingga jika kamu hanya mengejar gengsi, hanya akan memberatkan kondisi keuangan. Ketika kamu hanya mampu membeli mobil bekas tetapi berkualitas, itu masih lebih baik ketimbang kamu mengejar gaya hidup semata.
Apalagi ada banyak keuntungan dengan memboyong mobil bekas tetapi berkualitas. Kamu bisa mendapatkan varian yang lebih tinggi dengan harga yang lebih murah.
Namun semua itu terdapat plus dan minusnya. Baik itu mobil baru maupun mobil bekas, itu mengapa simulasi kkb sebelum melakukan pembelian mobil sebaiknya dilakukan terlebih dahulu.
4. Tarif Pajak
Hal yang juga harus dipertimbangkan saat akan membeli mobil adalah perihal tarif pajak yang harus dibayarkan setiap tahunnya. Semakin mahal harga mobil maka semakin mahal pula tarif pajak yang mengikuti.
Jadi pertimbangan sebelum membeli mobil dengan melakukan simulasi kkb merupakan hal wajib untuk dilakukan. Kamu bisa mendapatkan pandangan utuh tentang semua biaya yang dibutuhkan. Meskipun dalam simulasi tidak memperhitungkan tarif pajak, tetapi kamu bisa menghitung kemampuan bayar setiap bulan sekaligus mengkalkulasikan berapa dana yang harus dikumpulkan setiap bulan untuk membayar pajak pertahunnya.
(Baca juga: Selain dari Menyanyi, Ini Sumber Pendapatan Gisella Anastasia. Mantap!)
Melakukan simulasi KKB
Saat sudah memutuskan untuk memboyong mobil yang sesuai dengan kebutuhan, kamu bisa melakukan simulasi kkb disini. Misalnya harga mobil yang akan kamu beli berkisar di angka Rp250 juta. Maka siapkan uang muka paling tidak 30% dari total harga jual. Karena kebanyakan lembaga pembiayaan menggunakan aturan tersebut untuk bisa menggunakan jasanya.
Setelah itu masukkan total uang muka senilai Rp75 juta dalam simulasi kkb. Semakin besar uang muka yang kamu masukkan dalam simulasi kkb maka semakin kecil juga jumlah angsuran yang harus dibayarkan.
Setelah itu jangan lupa untuk masukkan persentase suku bunga pinjaman dalam simulasi kkb. Kamu bisa memasukkan rata-rata suku bunga yang ada saat ini, misalnya 9%. Setelah itu, masukkan juga tenor alias jangka waktu pinjaman yang dibutuhkan dalam simulasi kkb.
Secara umum, simulasi kkb menyediakan tenor 5 tahun, namun ada juga yang bisa memberikan hingga 10 tahun. Semuanya tergantung dari lembaga keuangan yang memberikan fasilitas tersebut.
Nah setelah itu baru akan terlihat berapa cicilan yang harus dibayarkan setiap bulannya. Sementara untuk total pembayaran pertama, kamu bisa menambahkan total uang muka dengan jumlah cicilan yang harus dibayarkan.
Dalam simulasi kkb kamu masukkan angka Rp75 juta sebagai uang muka lalu ditambahkan dengan cicilan per bulannya yang sebesar Rp4,2 juta. Dengan asumsi tersebut, maka total pembayaran pertama yang harus kamu siapkan adalah sebesar Rp79,2 juta. Jumlah itu belum memperhitungkan biaya asuransi yang biasanya mencapai 5%.
Ada dua pilihan skema asuransi yang bisa kamu pilih saat akan membeli mobil, bisa melalui Total Lost Only (TLO) dan All Risk. Itu mengapa simulasi kkb dibutuhkan agar kamu bisa menyiapkan dana yang pasti saat akan membeli mobil. Jangan sampai kamu membeli mobil hanya dengan bermodalkan perasaan, gunakan simulasi kkb agar semuanya bisa berjalan lancar.
Kamu bisa mengakses Finpedia.id untuk melakukan simulasi kkb. Ada beberapa lembaga pembiayaan yang bisa kamu jadikan rujukan untuk bisa mendukung mimpi kamu membeli mobil.
Seperti pembiayaan dari BFI Finance dengan jaminan Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) atau dengan mengajukan pinjaman tanpa agunan untuk membeli mobil bekas berkualitas yang sesuai dengan kebutuhan kamu.
Semuanya bisa langsung kamu dapatkan dengan mengakses Finpedia.id. Mulai dari simulasi kkb, simulasi kredit tanpa agunan (KTA) hingga simulasi kredit pemilikan rumah (KPR).





Produk yang direkomendasikan

Indodana PayLater
Rp 200,000 - Rp 50,000,000
CICILAN RINGAN: Cicilan dengan bunga ringan dan terjangkau yang bisa dibayar tiap bulan
AMAN: Menggunakan teknologi Artificial Intelligence (AI) dan Big Data, menjamin agar semua proses pengajuan aman dan nyaman

MNC Dana Rumah
Rp 300,000,000 - Rp 5,000,000,000
Suku bunga rendah
Terdaftar dan berizin Otoritas Jasa Keuangan (OJK)

MNC Dana Mobil
Rp 20,000,000 - Rp 100,000,000
Persetujuan cepat
Suku bunga rendah

BFI Pembiayaan jaminan Sertifikat Rumah
Rp 50,000,000 - Rp 2,000,000,000
✔ Pinjaman hingga Rp 2 Milyar

Indodana
Rp 1,000,000 - Rp 25,000,000
✔ Biaya Cicilan Lebih Rendah
✔ Data Aman, Terjamin & Terdaftar dan Diawasi OJK