M-Banking, Memudahkan Generasi Sipaling Instan!

Posted: 6 Jan 2025from: EditorLast updated : 21 Apr 2025

Dengan berkembangnya handphone yang semakin pintar dan canggih yang sangat memudahkan kehidupan manusia. Teknologi berkembang sangat cepat sehingga handphone berevolusi menjadi smartphone. Dengan smartphone, ktia dapat dengan mudah melakukan pekerjaan profesional seperti mengirim uang yang mana biasanya kita lakukan di ATM atau bank, yang sekarang bisa kita lakukan dengan layanan M-Banking.


Masyarakat Indonesia sudah cukup baik terpenetrasi dengan smartphone. Merujuk data yang dikeluarkan oleh Kementrian Dalam Negri, jumlah masyarakat yang berumur 10-14 tahun adalah yang paling banyak penggunaan smartphone, diikuti oleh masyarakat yang berumur 5-9 tahun, dan 20-24 tahun.

 

Berdasarkan data tersebut, maka kelompok umur yang menguasai populasi masyarakat Indonesia ini adalah generasi generasi digital, yang harus bergerak cepat dan serba instan. Itu sebabnya peran dari smartphone yang kita miliki sekarang sangat penting.

 

Generasi orang tua kita dahulu mungkin jika ingin mengirim uang harus melalui mesin ATM, atau bahkan kantor pos. Kemudian muncul SMS Banking, yang sudah cukup memudahkan namun masih ribet karena menggunakan layanan SMS yang mana sekarang pengguna smartphone sudah jarang menggunakan SMS. Hingga akhirnya muncul M-Banking sebagai “kemudahan” transaksi.

 



Apa Itu M-Banking?

 

M-banking ini adalah fasilitas yang dikeluarkan oleh bank, yang bisa memudahkan nasabah untuk melakukan transaksi seperti di bank atau ATM tapi hanya melalui smartphone secara online. Jadi gak perlu repot repot pergi ke ATM. Cocok banget kan untuk generasi yang ingin serba cepat dan segalanya instan, kan?

 

Transaksi yang bisa kita lakukan juga cukup banyak gak hanya transfer uang ke orang lain. Dengan M-Banking ini kita bisa isi pulsa, token listrik dan checkout belanjaan dari Marketplace. Bahkan, beberapa bank udah ada yang bisa melakukan pembukaan rekening cukup melalui M-Banking saja.

 



Cara Penggunaan M-Banking

 

Cukup mudah menggunakan M-banking, yang paling pertama tentunya pastikan kalau handphone yang kita gunakan adalah smartphone, kemudian kita tinggal buka appstore/playstore dan ketikan bank yang kita gunakan, jika ada tinggal di install dan ikuti langkah langkah atau tahapan yang ada. Mudah kan?

 

Kelebihan dan Kekurangan M-Banking

Dengan adanya M-banking ini:

 

·              Memudahkan transaksi kapanpun dan dimanapun.

·              Mengefisiensikan waktu karena tidak harus ke Bank atau ATM.

 

Walaupun terlihat instan, layanan ini tetap memiliki kekurangan:

 

·              Membutuhkan koneksi internet.

·              Rawan terhadap pencurian data/

·              Lebih konsumtif jika menggunakan M-Banking karena sangat mudahnya untuk membayar sesuatu.

 

 

KESIMPULAN

 

Untuk kita generasi serba instan, penggunaan M-Banking ini akan sangat membantu. Sudah sangat dimudahkan dengan smartphone yang kita miliki, hanya dengan menghubungkan smartphone kita ke Internet dan rasanya udah seperti ada ATM di tangan kita.

 

Walaupun begitu, harus kita ingat bahwa M-Banking masih memiliki kekurangan, kita harus pintar atur diri juga untuk tidak menjadi konsumtif karena adanya M-Banking ya, Frens!